Thursday, January 5, 2012

Komik Wayang karangan R.A. Kosasih


Masa kecil di Karang Ali, aku ingat sekali sering main ke rumah temanku yang bernama Suryo. Di rumah Suryo dia punya koleksi wayang karangan R.A. Kosasih secara lengkap. Sering pulang sekolah dan habis makan siang aku ke rumah Suryo dan langsung ngejonggrok asyik membaca komik-komik wayangnya dan melalapnya sampai habis.

Sudah cukup lama aku berkeinginan untuk punya koleksi komik wayang lagi. Senang aja membaca kisah wayang yang sudah sangat melekat dengan budaya orang Jawa pada khususnya. Kebetulan sekali Ruth dan Jo tertarik dengan cerita wayang juga. Mereka familiar dengan tokoh Krishna.

Pada waktu liburan akhir tahun di Jogja kemarin, kami sempat mampir ke Toko Buku Gramedia di Ambarukmo Plaza. Dan disana Jeff membelikan komik wayang seri Mahabharata untuk Ruth. Minggu lalu aku lalap habis ketiga komik yang dibelikan Jeff dan aku merasa kurang puas bahkan agak kurang suka dengan gaya bahasa yang dibawakan. Ya, aku lebih terbiasa dengan karangan R.A. Kosasih sedangkan yang kemarin di beli, entah aku sendiri lupa dengan nama pengarangnya. Yang aku amati ada sedikit perbedaan alur cerita dan tokoh yang disampaikan oleh R.A. Kosasih dengan pengarang ini tadi. Karena hanya 3 buku pastinya belum mencakup keseluruhan cerita secara langkap. Aku semakin penasaran.

Dua hari yang lalu aku browsing di internet dengan kata kunci komik wayang Mahabharata dan akhirnya menemukan sebuah blog yang membahas mengenai hal ini. Koleksi komik wayang karangan R.A. Kosasih diterbitkan oleh Toko Buku Maranatha di Bandung yang mempunyai agen di Jakarta. Disini kalau mau lihat blog yang membahas mengenai Toko Buku Maranatha di Bandung, surganya penggemar komik wayang. :-)

Dari blog tersebut aku menemukan informasi lengkap untuk no telpon juga agen di Jakarta yang bisa dihubungi. Akhirnya akupun memutuskan untuk membeli koleksi komik wayang Mahabharata via online karena malas untuk pergi ke Plaza Semanggi. Aku segera register ke www.anelinda.com dan semua transaksi via e-banking. Dalam waktu 2 hari dari tanggal pemesanan akhirnya aku menerima koleksi komik wayang seri Mahabharata lengkap yang aku idam-idamkan.

Bagi yang ingin menelpon langsung ke Toko Buku Maranatha, berikut no. telponnya: 022-5203188.


Senang sekali rasanya kami sekeluarga bisa menikmati bersama buku komik seri Mahabharata. Kemarin bukunya datang, anak-anak langusng excited untuk membacanya, termasuk Aaron, tetangga sebelah yang sedang bertanang ke rumah.


Kalau sudah selesai baca aku ingin membeli seri cerita wayang yang lain. Sekarang tiap hari pengennya cepet pulang dan baca cerita komik wayang deh hehehehehe....andaikan bisa seperti Ruth dan Jo yang libur, bisa cepet kelar tuh 4 buku hihihihi....

3 comments:

  1. Pak RA Kosasih ulangtahun yang ke 93 tgl 04 April, senang sekali baca pengalaman seperti ini :)

    ReplyDelete
  2. Wah terima kasih sekali untuk info nya Mas, dan terima kasih juga sudah mampir ya. :-)

    ReplyDelete
  3. Mbak di gramedia untuk RA Kosasih Gak ada ya?
    Sebenarnya Aku ada full PDF.
    Tapi saya Ingin yang bentuk Book....

    ReplyDelete